Sunday 18 October 2015

Review Spesifikasi dan Harga Lenovo IdeaPad G40-80JID

Review Spesifikasi dan Harga Lenovo IdeaPad G40-80JID
Lenovo IdeaPad G40-80JID

Processor         = Intel Core 15-5200U (2.2 GHz)
Sistem             = Windows
Layar               = 14 Inch HD (1366x768)
Grafis              = AMD R5 M230-2GB
HDD               = 500GB
RAM               = 4GB DDR3
Harga              = Rp7.000.000


     Lenovo G40 merupakan notebook yang didesain bagi anda yang mencari notebook dengan kualitas profesional yang dilengkapi fitur untuk performa yang kuat dan handal. Seri Lenovo G40-80 JID ini dilengkapi prosesor Intel Core i5-5200U dengan kecepatan 2.20 GHz & RAM 4GB yang memungkinkan proses komputasi dilakukan dengan cepat dan halus. Permasalahan seperti akses data yang lama, error dalam multitasking tidak akan terjadi. Diperkuat dengan VGA AMD R5 M230 2GB, layar ukuran 14 inch HD (1366 x 768) laptop Lenovo IDeaPad G40 dapat menampilkan visual yang tajam & detil.

Performa yang Dioptimalkan dengan Prosesor Intel Broadwell

     Ditujukan untuk keperluan bisnis dan profesional serta bagi anda dengan aktivitas dinamis, tentunya Lenovo IdeaPad G40-80 JID memiliki performa yang cepat dan responsif. Prosesor Intel Core i5-5200U yang termasuk dalam generasi paling baru (Broadwell) berkecepatan 2.20 GHz serta RAM sebesar 4GB DDR3 memastikan bahwa laptop dapat memproses dan menjalankan berbagai multitaskting, seperti dokumen, spreadsheet, atau file presentasi multimedia dengan cepat tanpa masalah.
     Bagi anda dengan mobilitas tinggi, fitur USB 3.0 pada notebook ini tentunya sangat membantu. Dengan USB 3.0 anda dapat memindahkan data dan file berukuran besar lebih cepat dibandingkan dengan USB 2.0. Jika dengan USB 2.0 anda membutuhkan waktu sekitar 15-20 menit untuk memindahkan file berukuran 20-30GB, maka dengan USB 3.0, waktu yang dibutuhkan dapat lebih singkat dan sebentar saja.

Tampilan 14 inch HD yang Ditunjang VGA AMD R5 M230

     Lenovo IdeaPad G40-80 JID memiliki ukuran layar sebesar 14 inch, dimana layar ini mampu menampilkan tampilan cukup detil pada resolusi WXGA. Pada resolusi ini anda dapat dengan mudah melihat objek atau dokumen yang berukuran kecil (ukuran tulisan). Gambar yang dihasilkan juga detil dimana tidak terlihat buram atau piksel yang pecah. Kedetilan tampilan ini didukung dengan kartu grafis / VGA AMD R5 M230 2GB sehingga anda dapat menjalankan aplikasi atau program yang membutuhkan grafis 3D serta memainkan game – game casual hingga sedang yang membutuhkan grafis tinggi.

Keyboard AccuType dengan Trackpad Multitouch

     AccuType Keyboard didesain dengan island-style dan tombol-tombol ergonomis yang memungkinkan pengalaman yang lebih luas, nyaman, dan akurat dibandingkan desain keyboard tradisional. Anda dapat mengetik dengan nyaman serta posisi tombol yang tidak berdekatan akan memudahkan anda dalam mengetik seperti tidak sering mengetik huruf yang salah.

     Terima kasih telah membaca artikel ini. Baca Juga : Review Spesifikasi dan Harga Dell Vostro 14.

0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih telah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar yang sopan.