Acer Aspire E5-472G |
Sistem = DOS
Layar = 14”
Grafis = NVIDIA GeForce 820M – 2GB
HDD = 1000GB/1TB
RAM = 4GB
Harga = Sekitar Rp.13.000.000
Laptop Gaming Handal!
Apakah kamu suka menggunakan laptop kamu untuk gaming? Jika iya, kamu pasti tahu apa saja spesifikasi yang dibutuhkan sebuah laptop untuk dapat menghasilkan gaming experience yang dapat memuaskanmu. Salah satu fitur-fitur ini
adalah graphics card. Produk
terbaru laptop Acer Aspire
E5-472G dapat memberikan kamu pengalaman gaming yang selama ini kamu inginkan.
Graphic Keren Dari Nvidia
Aspire E5-472G dilengkapi dengan graphics card NVIDIA GeForce 820M dengan memori DDR3 sebesar 2GB. Graphics card produksi NVIDIA ini memiliki Fermi Architecture yang didesain menggunakan teknik hot clocking. Penggunaan teknik hot clocking pada graphics card ini menghasilkan peningkatan performa yang signifikan sehingga kamu akan mendapatkan gaming experience yang maksimal dengan game favoritmu. Selain itu, graphics card ini juga dapat menggunakan RAM dengan lebih maksimal, sehingga kamu tidak perlu khawatir game favoritmu tiba-tiba crash.
Graphics card NVIDIA GeForce 820M dalam laptop Acer Aspire E5-472G
ini juga didukung dengan Microsoft DirectX 11, sehingga performa
GPU laptop ini akan memanjakan matamu dengan kualitas gambar yang
menakjubkan. Fitur lainnya adalah NVIDIA Optimus Technology yang
mengintegrasikan NVIDIA graphics dengan Intel Integrated Graphics,
sehingga kamupun dapat memainkan game 3D favoritmu tanpa gangguan
dari berbagai pop-up windows yang memintamu untuk mengubah setting
grafis kamu.
Kontrol Performa Laptop Maksimal
NVIDIA GPU Boost 2.0 juga hadir untuk memberikan kamu kontrol
maksimal terhadap performa laptopmu. Sehingga, jika kamu ingin
melakukan overclocking untuk dapat memainkan game favoritmu dengan
maksimal, fitur ini dapat memonitor suhu dan voltase laptop Acer
Aspire E5-472G kamu. Dengan performa graphics card ini, kamu sudah
bisa bermain game seperti Mass Effect, Dota, Fallout, dan Bioshock
dengan kualitas gaming yang unggul.
0 komentar:
Post a Comment
Terima kasih telah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar yang sopan.